Obyek Wisata Bogor | Jungleland Adventure Theme Park | Leuwi Lieuk | Pemandian Air Panas Tirta Sanita Ciseeng

Obyek Wisata Bogor

13. Jungleland Adventure Theme Park
Jika Anda menyukai wisata permainan seperti Dufan, datanglah Jungleland Adventure Theme Park. Tempat wisata satu ini merupakan Dufan-nya Bogor.

Di sini, Anda bisa menikmati 31 wahana permainan yang tidak mungkin membuat kamu bosan. Wahana permainan yang dibangun di lahan seluas 35 hektar ini terletak di Kawasan Sentul Nirwana, Jalan Jungle Land No. 1, Karang Tengah, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

14. Leuwi Lieuk
Tempat wisata yang tidak kalah kerennya dari Green Canyon Pangandaran dan Angel's Billabong Bali ternyata ada juga versi Bogornya. Yaitu tempat wisata Leuwi Lieuk. Kamu bisa menikmati keindahan alam sungai hijau pirus di sana.

Walaupun untuk bisa mencapai ke sana, kamu harus berenang dari Leuwi Cepet, lalu trekking selama 5 menit. Namun, tentu pemandangan di sana tidak akan membuat kamu kecewa. Leuwi Lieuk berlokasi di Kampung Wangun, Cileungsi, Karang Tengah.

15. Pemandian Air Panas Tirta Sanita Ciseeng
Ada kawasan wisata pemandian air panas di Bogor yang bisa Anda nikmati. Di sini, pengunjung bisa berendam air panas di infinity pool alami.

Air panas yang terdapat di sana mengandung belerang dan garam yang memiliki manfaat baik untuk kesehatan dan kecantikan kulit. Kawasan Pemandian Air Panas Tirta Sanita Ciseeng terletak di Jalan Raya Ciseeng, Bojong Indah, Parung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Sumber: CNBC Indonesia

Histats

Jasa Arsitek Rumah Bogor, Jasa Kontraktor Rumah Bogor, WA 081311998489

081311998489, Jasa Arsitek Kota Bogor, Jasa Kontraktor Bangun Rumah Bogor










081311998489, Jasa Arsitek Kota Bogor, Jasa Kontraktor Bangun Rumah Bogor